Wednesday, September 14, 2011

VRML (Virtual Reality Modelling Language)

VRML adalah singkatan dari “Virtual Reality Modeling language” dan sering dibaca “vermel”. Meskipun demikian VRML tidak benar-benar menunjukkan “virtual reality”. VRML esensinya adalah bahasa pemrograman yang memperbolehkan pencipta Web site untuk membuat lingkungan yang interaktif, lingkungan Cyber space 3-Dimensi. Kode ekstensi yang digunakan untuk file-file VRML adalah *. wrl . Untuk membuka halaman sebuah situs yang memuat VRML, web browser haruslah sebuah browser VRML atau web browser yang dilengkapi dengan plug-in VRML. Dalam bentuk plugin dapat disebutkan antara lain Blaxxun Contact, BlenderWeb Plugin, Cosmo Player, Viscape, dll.Selain dalam bentuk plugin tentu saja ada juga browser dalam bentuk aplikasi standalone seperti OpenVRML, FreeWRL, VRWeb, VRMLView dari SIM, Cortona VRML, dan sebagainya.

0 komentar:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes