Saturday, September 17, 2011

Air Terjun Grojogan Sewu



Air Terjun Grojogan Sewu terletak di kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Air terjun ini terletak di lereng Gunung Lawu. Grojogan Sewu terletak sekitar 27 km di sebelah timur Kota Karanganyar. Air terjun Grojogan sewu merupakan bagian dari Hutan Wisata Grojogan Sewu. Grojogan Sewu berarti air terjun seribu. Meskipun demikian jumlah air terjunnya tidak ada seribu, tetapi ada beberapa titik air terjun yang dapat dinikmati disini. Air terjun utama memiliki tinggi sekitar 80 meter. Ada pula air terjun yang tidak terlalu tinggi tetapi pancuran airnya meluas dan membentuk cabang-cabang. Untuk mencapai air terjun, pengunjung harus melewati ratusan anak tangga. hal ini memerlukan kekuatan fisik yang lumayan, namun setelah mencapai air terjun, rasa capek yang dirasakan terbayar oleh keindahan air terjun Grojogan sewu.



Hutan wisata Grojogan Sewu memiliki luas 20 Ha. Kawasan hutan ini banyak ditumbuhi berbagai jenis pohon hutan dan dihuni oleh sekelompok kera. Bagi pengunjung diharapkan berhati-hati dan waspada terhadap kera-kera ini, karena kera ini sering mengambil barang-barang bawaan pengunjung. Disarankan kepada pengunjung untuk tidak membawa tas kresek ataupun barang-barang yang tidak terlalu dibutuhkan ketika menuju ke air terjun.
Beberapa fasilitas yang ada di hutan wisata ini adalah Taman Binatang, kolam renang, tempat istirahat, kios makanan, kios buah-buahan dan sayuran, kios cinderamata, mushola dan fasilitas MCK. Pengunjung juga bisa menunggangi kuda yang disewakan apabila beminat.


3 komentar:

innnndddd said... Reply Comment

siiiip deeeeeeeh

innnndddd said... Reply Comment

yg akur ya lindung sm adiknya... haghaghag

Anonymous said... Reply Comment

waccchh cakeeep.......sampingnya mas lindung wkxaxaxa

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Themes